PENCURI

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 03/26/2002 - 00:00

Seorang pria pergi ke kantor polisi dengan tujuan ingin menemui pencuri yang semalam masuk ke rumahnya dan berniat untuk mencuri.

"Oh, tidak boleh ... Kau akan dapat kesempatan berbicara dengan dia di pengadilan ... tenanglah jangan emosi." kata polisi yang bertugas saat itu.

"Oh, tidak, tidak ...!" kata pria tersebut. "Aku ingin menemuinya hanya ingin sekedar bertanya, bagaimana dia bisa masuk ke dalam rumahku tanpa membangunkan istriku? Padahal aku sudah mencoba hal itu selama bertahun-tahun, tapi tidak pernah berhasil."

GELAR

Submitted by Tim i-Humor on Wed, 03/20/2002 - 00:00

Usman Chaniago, supir camat di Payakumbuh, minta berhenti karena akan merantau ke Jakarta untuk mengadu nasib.

Mula-mula dia bekerja sebagai pedagang keliling di Tanah Abang.
Setelah dapat mengumpulkan sedikit modal, dia mulai pula menggelar dagangannya di pinggir jalan di Tanah Abang. Nasib rupanya memihak kepadanya, beberapa tahun kemudian dia berhasil memiliki kios kain di dalam pasar. Dia pun berkeluarga dan memiliki 2 anak.

Tahun ini dia membangun rumah di Depok, di lingkungan perumahan dosen UI. Karena tetangganya semua akademisi, macam-macam gelarnya, ada Prof., ada Phd. dll. Usman merasa malu kalau papan namanya tidak tercantum gelar seperti tetangganya. Dibuatlah papan nama dari perak, dipesan dari Kota Gadang, dengan nama DR. Usman Chaniago MSc.

BERSIH

Submitted by Tim i-Humor on Wed, 02/20/2002 - 00:00

Sepasang suami istri merayakan ulang tahun penikahan mereka dengan makan malam di sebuah restoran. Saat mereka akan meninggalkan restoran tersebut, mereka ditanya oleh si pemilik restoran yang berdiri di pintu. "Bagaimana perasaan Anda terhadap hidangan dan pelayanan kami?" tanyanya.

"Ada satu hal yang bisa saya katakan," kata si Suami. "Anda memiliki dapur yang paling bersih di seantero kota ini."

"Dapur yang paling bersih?" tanya si pemilik restoran, "Anda kan tidak pergi ke dapur. Bagaimana Anda tahu bahwa dapur kamilah yang paling bersih?"

SETRIKA

Submitted by Tim i-Humor on Thu, 02/07/2002 - 00:00

Di sebuah mobil yang sedang melaju menuju luar kota seorang istri berkata kepada suaminya, "Oh sayang, George! Aku betul-betul yakin sebelum kita meninggalkan rumah tadi, aku lupa mematikan setrika. Aku khawatir kalau rumah kita akan terbakar!"

"Rumah kita tidak akan terbakar, sayang!" kata suaminya sambil memegang tangan istrinya untuk menenangkannya.

"Kenapa kau berkata seperti itu?" tanya istrinya.

"Sebab aku lupa mematikan keran di kamar mandi kita."

RABIES

Submitted by Tim i-Humor on Wed, 01/10/2001 - 00:00

Pak Jenglot tidak pernah bercita-cita jadi pemulung. Tetapi suratan nasib, memaksanya berkarir di dunia limbah itu.
Pada suatu hari, saat tengah memulung di sebuah perumahan, pantatnya digigit anjing. Meskipun berbekal uang pas-pasan, ia berani memeriksakan diri ke dokter.

Dokter
:
Wah, sampeyan terkena rabies, Pak.
Pak Jenglot
:
Rabies itu apa, Pak Dokter?
Dokter
:
Penyakit anjing gila. Penyakit ini ditularkan oleh anjing yang menggigit sampeyan. Pasti anjing itu menderita penyakit anjing gila.
Pak Jenglot
:
Bahaya nggak, Pak Dokter?
Dokter
:
Lumayan.
Pak Jenglot
:
Kalau begitu saya pinjam kertas dan bolpen, Pak Dokter.
Dokter
:
Yang mestinya nulis resep itu saya, Pak Jenglot.
Pak Jenglot
:
Saya tahu Pak Dokter. Saya hanya ingin menulis daftar orang yang harus saya gigit. Nanti keburu lupa.

TIGA TEMAN

Submitted by Tim i-Humor on Sun, 10/15/2000 - 00:00

Ada tiga sahabat, Kura-kura, Kodok dan satunya lagi Kaki Seribu (1000).
Suatu hari Kura-kura mengundang dua temannya ke rumah buat pesta kecil- kecilan. Setelah asyik ngobrol, makan, minum dan lain-lain...

Kodok
:
"Eh..dari tadi kayaknya ada yang kurang ya..elu pada ngerasa gak..Oh iya kok nggak ada camilan (makanan kecil - red)... pantesan mulut terasa sepi...."
Kura2
:
"Iya ya..sorry gue lupa nggak nyediain camilan...kalo gitu lu beli aje deh´Dok..warungnya deket khan..!"
Kodok
:
"Lho koq gue sih.. khan tuan rumahnya elu´Ra.."
Kura2
:
"Iya sih.. tapi khan gue jalannya lambat.. kalo elu khan bisa cepet..!!"
Kodok
:
"Ah.. nggak bisa gitu duonk!!..lagian kalo soal cepet..pasti si Kaki Seribu lebih cepet dari gue.. kakinya aja ada seribu!!!"
Kura2
:
"Oh iya ya.. Kaki Seribu, Elu aja deh yang pergi....."
Kaki 1000
:
"Koq jadi gue sih.."
Kodok
:
"Udah ..nggak apa-apa..elu aja.. buruan.."

LANGSING

Submitted by Tim i-Humor on Mon, 09/18/2000 - 00:00

Andy berkata kepada sepupunya Ani, "Berenang adalah latihan yang baik untuk menjaga tubuh tetap langsing dan ramping".

Ani yang memang sedikit gemuk menjawab dengan sewot, "Kamu pikir begitu? Terus kenapa aku nggak pernah melihat ikan paus yang langsing perutnya?"

Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu. (1 Tesalonika 5:18)

Sumber: koleksi arsip e

TIDAK BOLEH MINTA BANTUAN

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

"Iis, sebelum mengerjakan tes, jangan lupa berdoa dahulu," nasihat ibu pada suatu malam.

"Baik, Bu. Tetapi mengapa aku harus berdoa?" tanya Iis

"Ya untuk minta bantuan Tuhan agar kamu dapat mengerjakannya sehingga mendapat nilai yang bagus," jawab sang ibu sambil membelai lembut rambut putri kesayangannya.

Ternyata hasil tes Iis jelek. "Iis, mengapa nilai tesmu jelek?" tanya ibunya. "Apa engkau tidak berdoa?"

"Tidak, Bu, karena dilarang oleh Pak Guru."

KEJU

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

Setelah bepergian jauh, Nasrudin tiba kembali di rumahnya. Sang Istri menyambut dengan gembira, "Aku punya sepotong keju untukmu," kata istrinya.

"Wuahh ... bagus," puji Nasrudin, "Aku suka keju. Keju itu baik untuk kesehatan perut."

Tidak lama Nasrudin kembali pergi. Ketika Dua hari kemudian ia kembali, istrinya tetap menyambutnya dengan gembira. "Adakah keju untukku?" tanya Nasrudin.

"Tidak ada lagi," kata istrinya.

Kata Nasrudin, "Yah, tidak apa-apa. Lagipula keju itu tidak baik bagi kesehatan gigi."

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran