MAHASISWA BARU

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 03/06/2001 - 00:00

"Hei, kamu yang berdiri di belakang," ucap dosen sejarah. "Coba sebutkan para pelaku yang menandatangani Perjanjian Linggarjati!"
"Maaf, saya nggak tahu, Pak."
"Apa? Nggak tahu? Baiklah, kalau begitu sebutkan saja tahun berapa perjanjian itu ditandatangani?"
"Maaf, saya nggak tahu juga, Pak."
"Nggak tahu sama sekali? Bahan itu kan sudah saya tugaskan untuk dibaca minggu lalu. Lantas untuk apa kamu datang ke sini?"
"Mau memeriksa kabel lampu ini, Pak. Saya petugas PLN."

PAYUNG SI PELUPA

Submitted by Tim i-Humor on Sun, 02/25/2001 - 00:00

Andrew Kasparian adalah seorang yang sangat pelupa. Setiap hari ia pergi ke kantor dengan membawa payung. Namun, ia pasti lupa membawa turun payungnya dari bus kota.

POTONG RAMBUT GRATIS

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 02/13/2001 - 00:00

Seorang pria berjalan memasuki tempat cukur rambut yang banyak pengunjungnya, sambil menggandeng seorang anak laki-laki berambut gondrong. Si tukang cukur mendudukkan anak itu disatu-satunya kursi yang masih kosong dan mulai memotong rambut anak itu.

Belum berapa lama, pria tadi menggeliat, menguap dan berkata, "Aku hendak keluar mencari udara segar."

Tidak lama kemudian, si tukang cukur telah selesai memotong rambut si anak tadi dan sambil menyikat sisa-sisa rambut di baju lusuh anak itu, si tukang cukur itu menyindir dengan sinis.
"Aku harap ayahmu tidak melupakanmu di sini."
"Oh, dia sih bukan ayahku."
"Bukan ayahmu? Lalu dia itu siapa?"
"Nggak tahu," jawab anak itu. "Pria itu berjalan mendekatiku ketika aku sedang bermain dengan teman-teman dan dia tanya, apakah saya mau cukur rambut gratis."
"??!!!"

SURAT DARI SUKU KANIBAL

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 12/21/1999 - 00:00

Seorang kepala suku kanibal mengirim surat kepada pemimpin gereja :

Dengan hormat,

Terima kasih banyak atas kebaikan Anda mengutus seorang misionaris kepada kami. Misionaris itu sungguh cerdas, baik, sabar, dan ..... juga sangat lezat!!!

Jadi sambutlah dia dalam Tuhan dengan segala sukacita dan hormatilah orang-orang seperti dia. (Filipi 2:29)

Sumber: BAR book.

PENCURI KUBUR

Submitted by Tim i-Humor on Thu, 12/09/1999 - 00:00

Ronny dan Denni adalah dua sahabat yang sangat akrab. Bahkan mereka mempunyai sifat yang sama jahatnya. Pada suatu hari terpikir oleh mereka bagaimana cara mendapatkan uang dengan mudah. Ide mereka adalah membongkar kuburan dengan alasan ingin mengambil gigi emas dari jenazah yang telah dikubur.

Maka pada malam Ju´at mereka menjalankan aksi mereka dengan pemikiran bahwa pada malam itu, banyak orang yang takut melalui kompeks kuburan. Akhirnya setelah melakukan sebuah pengamatan kecil, dipilihlah sebuah kuburan yang megah. Ronny dan Denni sama-sama melakukan penggalian sampai Jenazah ditemukan. Denni yang kebetulan agak penakut memilih menunggu di atas dan merasakan bulu kuduknya semua berdiri sambil berjaga siapa tau ada yang mengganggu mereka, sedangkan Ronny turun kedalam kubur tersebut mencabut gigi emas dari Jenazah di dalam liang kubur.

UJIAN MASUK SURGA

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

Adalah seorang katekis yang rajin mewartakan Injil meninggal dunia karena serangan jantung. Kemudia di surga, ia bertemu dengan Si Petrus sang pembawa kunci surga. Untuk menentukan apakah ia kana masuk surga atau tidak. ia harus menempuh dua buah ujian, yaitu ujian tulisan dan lisan. Ternyata ia berhasil menempuh ujian tertulisnya dengan hasil sangat memuaskan. Kemudian ia harus masuk ruangan lain untuk mengikuti ujian lisan.

"Selamat siang! Anda mendapatkan nilai yang sangat memuaskan untuk ujian tertulis. Sekarang sudah siap untuk menempuh ujian lisan?" tanya Petrus.

TEMAN AYAH

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

Ketika Pak Anton baru pulang dari kantor, segera disambut anaknya.

"Ayah, tadi ada tamu mencari Ayah. Katanya, Ayah dengan dia pernah sama-sama satu kelas di SD."

"Bagaimana ciri-cirinya orang itu?"

"Gemuk, botak, dan berkumis."

"Mustahil, di kelas Ayah dulu, tidak pernah ada orang macam itu. Yang gemuk ada, tetapi yang botak dan berkumis nggak ada!"

Saudara-saudara, aku sendiri tidak menganggap, bahwa aku telah menangkapnya, tetapi ini yang kulakukan: aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku, (Filipi 3:13)

OMA MERI MARAH

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

Oma Meri baru saja datang dari Sulawesi mengunjungi anaknya di Jawa. Saat hari Minggu, dia ke gereja. Di depan gereja dia disambut penyambut tamu yang sedang bertugas.

"Anda mau duduk di mana, Oma?" tanya penyambut tamu itu dengan ramah.

"Oh, tentu saja di kursi paling depan," jawab oma Meri.

"Wah, Anda pasti tidak mau duduk di sana," kata si penyambut tamu. "Pendeta kami kalau berkhotbah kadang membosankan dan bikin ngantuk."

"Anda tahu siapa saya?" tanya si tamu.

DALAM BAHTERA

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

Seorang guru sekolah minggu bertanya, "Menurutmu waktu di bahtera, Nuh kalau mancing ikan buat makan, bisa dapat ikan banyak gak?"

"Gak mungkin!" jawab si cerdas joni, "bagaimana mungkin dia bisa dapat ikan banyak kalau cuma punya 2 cacing?"

Kukatakan ini bukanlah karena kekurangan, sebab aku telah belajar mencukupkan diri dalam segala keadaan. (Filipi 4:11)

Sumber: LABLaughs.

ABU

Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

Badu pergi ke rumah pacarnya, Lisa untuk kali pertama. Lisa pamit ke dapur untuk membuat minuman dan Badu dibiarkan sendiri di ruang tamu. Badu melihat sebuah guci antik di atas televisi. Dia mengambil guci itu dan mencoba melihat isinya. Ternyata ada banyak abu di dalamnya. Badu lantas membuang abu itu karena mengotori guci.

Saat Lisa kembali dari dapur, Badu bertanya, "Ini guci antik ya?"

"Oh iya, di dalamnya ada abu Ayahku," jawab Lisa dengan tenang.

"Ya ampunnnnnn .... mati akuuuuu!" teriak Badu histeris dengan wajah pucat pasi.

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran