Di sebuah restoran, seorang pelanggan sedang melakukan komplain atas makanan pesanannya.
Pelanggan: Mbak, kemari sebentar!
Pelayan: Ya, ada yang bisa saya bantu, Pak?
Pelanggan: Semangkok pindang daging ini harganya Rp 30.000, tetapi dagingnya kok cuma sepotong saja?
Pelayan: Maksud Bapak seharusnya ada berapa potong?
Pelanggan tersebut sempat berpikir sebentar sebelum akhirnya menjawab.
Pelanggan: Sedikitnya harus ada 5 atau 6 potong, dong.
Mendengar pernyataan itu, si pelayan segera berteriak ke arah dapur resto.
Pelayan: Pak Chef, tolong segera kemari, bantulah mengiris daging sapi Bapak ini menjadi 5 atau 6 potong.
[Sumber: Manna Sorgawi, Desember 2014; Halaman 7]
"Lebih baik sepiring sayur dengan kasih dari pada lembu tambun dengan kebencian." (Amsal 15:17)
- Log in to post comments