Submitted by Tim i-Humor on Tue, 11/30/1999 - 00:00

Ari, seorang dokter rumah sakit jiwa sudah berhari-hari ini merhatiin satu pasiennya, Yanto. Sepanjang hari si Yanto ini kerjaannya cuma nempelin kuping ke dinding seperti sedang dengerin sesuatu dari balik tembok itu.

Setelah 1 minggu, Ari mutusin untuk mencari tahu, suara apa sih yang selalu didengerkan si Yanto dari balik tembok itu. Si Ari lalu nempelin kupingnya ke tembok itu, dan ternyata gak ada suara apa-apa.

"Pak Yanto, saya tidak mendengar suara apapun dari balik tembok ini!" tegur Ari pada pak Yanto yang masih rajin aja nempelin kupingnya di tembok.

Yanto langsung menjawab, "Udah tahu Dok, lha wong saya juga cuma kurang kerjaan aja kok!"

/Aku tahu segala pekerjaanmu: lihatlah, Aku telah membuka pintu bagimu, yang tidak dapat ditutup oleh seorangpun. Aku tahu bahwa kekuatanmu tidak seberapa, namun engkau menuruti firman-Ku dan engkau tidak menyangkal nama-Ku.* (Wahyu 3:8)

Sumber: Redaksi e-Humor.

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran