Submitted by Tim i-Humor on Fri, 04/24/2015 - 14:26

Seorang guru sekolah minggu sedang menjelaskan tentang kisah Nabi Elia dan nabi-nabi Baal dengan penuh perasaan. Ia menjelaskan bagaimana Elia membangun altar, menyusun kayu-kayu api, lalu memotong satu ekor sapi yang kemudian diletakkan di atasnya.

"Lalu, Elia memerintahkan umat Allah untuk mengisi empat barel dengan air dan menuangkannya di atas korban bakaran itu."

"Dia mengatakan bahwa mereka harus melakukan hal itu tiga kali lagi."

"Sekarang," kata guru, "siapa di kelas ini yang tahu alasan Tuhan meminta Elia untuk menuangkan air ke atas mezbah itu? "

Seorang gadis kecil mengangkat tangannya dengan antusias dan berkata, "Itu buat sausnya, Bu!"

[Sumber: http://www.yuksrus.com/religion_the_bible.html]

Takut akan TUHAN adalah didikan yang mendatangkan hikmat, dan kerendahan hati mendahului kehormatan. (Amsal 15:33)

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran