Submitted by Tim i-Humor on Wed, 06/06/2018 - 15:19

Download Audio

Gambar: Gajah

Pada suatu hari, di sebuah kelas, seorang guru bertanya kepada murid-muridnya, "Anak-anak, nama binatang apa yang dimulai dengan huruf G? Ayo, siapa yang bisa menjawabnya?" Dengan cepat, Erwin mengangkat tangan dan menjawab, "Gajah, Bu." "Benar sekali. Pertanyaan berikutnya: nama binatang apa yang dimulai dengan huruf D?" Semua murid diam memikirkan jawabannya. Tiba-tiba, Erwin menjawab lagi, "Dua gajah, Bu Guru." Mendengar itu, spontan saja anak-anak yang lain tertawa. Karena kesal, Ibu Guru menghukum Erwin berdiri di depan kelas. "Pertanyaan berikutnya: nama binatang apa yang dimulai dengan huruf M?" Ibu Guru bertanya lagi. Lagi-lagi, Erwin memberi jawaban. "Mungkin gajah," ujarnya dengan wajah serius. Kali ini, Ibu Guru benar-benar marah dan menyuruh Erwin keluar kelas. "Pertanyaan terakhir, kali ini ibu minta ada yang memberi jawabannya. Nama binatang apa yang dimulai dengan huruf J?" Kelas hening, tidak ada satu pun anak yang bisa menjawab. Tidak lama, sayup-sayup terdengar suara Erwin dari luar kelas, "Jangan-jangan gajah."

[Diambil dari: Lo Gua Butuh Tawa: 200 Humor anti Stres, hlm. 115]


“Saudara-saudara yang kukasihi, perhatikanlah ini: hendaklah tiap-tiap orang cepat untuk mendengar, tetapi lambat untuk berbicara, dan lambat untuk marah.”
Yakobus 1:19, AYT

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran