Submitted by Tim i-Humor on Tue, 10/31/2000 - 00:00

Sepasang kakek-nenek, saling menuntun, datang ke sebuah restoran.
Mereka duduk berdua di sebuah bangku panjang, di sebelah seorang anak muda. Si kakek segera berdiri dan memesan sebuah hamburger, seporsi kentang goreng dan segelas minuman ringan.

Setelah itu, si kakek kembali duduk, lalu membagi hamburger jadi dua bagian, menghitung kentang goreng dengan cermat dan membagi adil dengan si nenek. Kemudian dia mengambil dua sedotan dan menaruh gelas minuman tepat di tengah meja. Si anak muda memperhatikan tingkah kakek-nenek itu dengan salut.

Si kakek kemudian mulai makan bagiannya, sementara si nenek hanya memperhatikan. Si anak muda merasa kasihan, akhirnya dia mendekat dan berkata, "Kek, boleh saya belikan lagi makanannya?"

Si kakek menjawab, "Tidak usah, terima kasih.... Kami selalu berbagi makanan bersama."

Sampai si kakek selesai makan dan mengelap mulut dengan tisyu, si nenek masih saja menunggu tanpa menyentuh makanan bagiannya. Si anak muda mendekat lagi, kali ini berkata, "Nek, boleh saya belikan makanan yang lain, mungkin nenek tidak suka yang ini?"

Si nenek menjawab, "Tidak..., terima kasih."

Akhirnya si anak muda bertanya, "Kalau begitu kenapa makanannya tidak dimakan? Katanya kalian suka berbagi!"

Si nenek lalu menjawab,
"Saya sedang menunggu giginya ......... Gantian sama si kakek!!!"

Sebab memang sesuai dengan keadaan Allah--yang bagi-Nya dan oleh-Nya segala sesuatu dijadikan--,yaitu Allah yang membawa banyak orang kepada kemuliaan, juga menyempurnakan Yesus, yang memimpin mereka kepada keselamatan, dengan penderitaan. (Ibrani 2:10)

Sumber: Kiriman dari "Carlo L. Manangka".

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran