BAKPAO

Submitted by Tim i-Humor on Thu, 10/27/2011 - 17:52

Karena bangun kesiangan, Adam, anak kecil berusia 5 tahun berlari-lari ke sekolah minggu. Di tengah jalan, dia melihat penjual bakpao. Karena belum sarapan, ia membeli satu bakpao dan akan memakannya sedikit demi sedikit saat khotbah nanti.

Puji-pujian dan doa usai sudah. Tibalah saatnya untuk mendengarkan firman Tuhan. Adam mulai makan sedikit demi sedikit bakpao yang dibelinya tadi.

Cerita Alkitab minggu itu berjudul "Kejatuhan Manusia dalam Dosa". Guru sekolah minggu yang telah mempersiapkan diri dengan baik sangat antusias, semangatnya berkobar-kobar sehingga ketika dia bercerita dia bersuara setengah berteriak,

"... Tuhan bertanya, Adam... apa yang kau makan?" Mendadak Adam kecil yang sedang asik makan berdiri dengan takut dan menjawab, "Bakpao, Kak.."

SEPASANG RAYAP

Submitted by Tim i-Humor on Fri, 08/26/2011 - 17:00

Ketika nabi Nuh dan keluarganya turun dari perahu, mereka berhenti di atas tebing untuk menoleh ke belakang.

"Kita harus melakukan sesuatu Nuh," kata istrinya. "Bangkai perahu yang besar itu akan tetap berdiri di sana selama bertahun-tahun dan merusak pemandangan."

"Semua sudah kupikirkan," kata Nuh meyakinkan istrinya. "Aku meninggalkan sepasang rayap di perahu."

TUHAN MEMANG LUAR BIASA

Submitted by Tim i-Humor on Mon, 07/11/2011 - 16:50

Seorang anak duduk di bangku taman sembari membaca Alkitab. Tiba-tiba anak tersebut berteriak dengan kerasnya, "Haleluya! Haleluya! Tuhan itu luar biasa dan perbuatan-Nya ajaib!"

Seorang pemuda yang berada di dekatnya bertanya, "Mengapa kamu berteriak seperti itu?" Jawab si anak kecil itu, "Saya baca di Alkitab kalau Tuhan menyuruh Musa membelah Laut Merah dan semua orang Israel berjalan melewatinya. Luar biasa!"

Sang pemuda dengan lagak sok tahu berkata pada anak itu, "Dik, semuanya itu sekarang bisa dijelaskan dengan mudah. Para ilmuwan sudah menemukan bahwa pada masa itu Laut Merah belum sedalam sekarang ini, bagian yang dilalui Musa dan orang Israel itu dalamnya hanya 20 cm, tentu saja mereka dapat melaluinya dengan mudah." Kemudian pemuda ini meninggalkan anak itu dengan senyum penuh kemenangan.

Baru berjalan lima langkah, tiba-tiba anak itu berteriak lagi, lebih keras dari yang tadi, "Haleluya! Haleluya! Tuhan itu memang sangat luar biasa dan perbuatan-Nya ajaib!" Si pemuda penasaran dan kembali seraya bertanya, "Kenapa kamu berteriak lagi, bukankah sudah kakak katakan bahwa semuanya itu bisa dijelaskan dengan mudah."

"Ya, Tuhan sungguh ajaib, Dia bisa menguburkan semua orang Mesir dan kereta-kereta mereka di air yang dalamnya hanya 20 cm. Luar biasa!"

PERKATAAN PARA IBU TOKOH ALKITAB

Submitted by Tim i-Humor on Wed, 06/30/2010 - 13:18

Samson! Jangan sentuh singa itu. Singa itu kotor, banyak kumannya!

Daud! Sudah ibu bilang jangan bermain di rumah dengan umban itu! Latih permainan harpamu. Kita sudah bayar membayar mahal untuk lesmu itu!

Abraham! Berhentilah berjalan-jalan ke luar kota dan pulang sebelum makan malam!

Sadrakh, Mesakh, dan Abednego! Sudah ibu bilang jangan pernah bermain dengan api!

Nuh! Tidak, kamu tidak boleh menyimpan mereka! Sudah ibu bilang, jangan bawa pulang hewan-hewan liar itu!

Gideon! Kamu pasti sembunyi di tempat pemerasan anggur itu lagi kan? Lihat, bajumu kotor sekali!

Yakobus dan Yohanes! Tolong, jangan ada lagi kontes bersendawa di meja makan. Orang-orang akan memanggilmu anak-anak guntur!

Yudas! Apakah kamu mencuri uang di dompet ibu lagi?! (t/Uly)

NABI ELIA

Submitted by Tim i-Humor on Wed, 06/30/2010 - 13:16

Seorang guru sekolah minggu menjelaskan kisah Nabi Elia dan nabi-nabi palsu Baal dengan cermat.

YUDAS

Submitted by Tim i-Humor on Wed, 06/30/2010 - 13:15

Waktu Yudas meninggal, dia dibawa ke surga. Sesampainya di pintu surga, Yudas dicegat Yohanes.

Yohanes: Hei kau pengkhianat! Mau apa kau di sini.

Yudas: Awas, saya mau lewat.

Yohanes: Kau tidak boleh masuk ke sini.

Yudas: Yohanes kau jangan macam-macam, Tuhan Yesus saja saya jual, apalagi kau, saya tukar dengan sagu mentah....

MELAYANI SAJA

Submitted by Tim i-Humor on Thu, 10/15/2009 - 13:44

Karena jengkel dengan kebandelan anak-anaknya, sebelum berangkat ke luar negeri, Pak Mario meninggalkan pesan yang ia kutip dari Matius 20:26. Dan begitu anak sulungnya membaca pesan itu, ia cepat-cepat mendekati adiknya.

"Hei, Bolly, kemarin kau bilang kau ingin jadi pembesar."

"Iya! Memang kenapa?" jawab adiknya. "Jadi pembesar kan enak. Tinggal perintah ini dan itu dengan jari telunjuk, lalu marah-marah dengan kepalan di tangan."

"Bagus! Kalau begitu, tolong semirkan dulu sepatuku ini!"

"Ha! Apa hubungannya?"

"Nih, baca pesan Papa: Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu."

SERING ABSEN

Submitted by Tim i-Humor on Thu, 10/15/2009 - 13:44

Melayani sebagai seorang guru memang banyak suka dan dukanya. Banyak pula kisah-kisah lucu yang dapat mewarnai aktivitas pelayanan seorang guru.

Guru: Bu, saya memunyai berita bagus dan berita buruk mengenai anak Anda, si Jhoni.

Orang tua murid: Berita buruknya apa, Pak?

Guru: Jhoni sering tidak mengerjakan PR. Dia juga senang membuat siswa lain terganggu. Ribut dengan teman sebelahnya. Kadang suka menjahili guru lain.

Orang tua murid: Lalu kabar baiknya apa, Pak?

Guru: Tidak setiap hari kami merasakan keusilannya.

Orang tua murid: Ya, baguslah, berarti masih bisa diarahkan.

Guru: Maksud saya, dia juga murid yang paling sering absen!

SURGA DAN NERAKA

Submitted by admin on Wed, 09/24/2008 - 10:36

Seorang pria berbicara dengan Tuhan tentang surga dan neraka. Tuhan berkata kepada pria tadi, "Kemarilah, Aku akan memerlihatkan neraka padamu." Mereka masuk ke sebuah ruangan di mana sekelompok orang duduk mengitari wajan besar berisi makanan. Semua orang sangat kelaparan dan putus asa. Setiap orang memegang sendok untuk mengambil makanan di wajan, namun setiap sendok memiliki gagang yang jauh lebih panjang daripada lengan mereka sehingga sendok itu tidak dapat digunakan untuk memasukkan makanan ke dalam mulut mereka. Penderitaannya benar-benar luar biasa.

KATA KUNCI SURGA

Submitted by admin on Tue, 09/16/2008 - 11:38

Seorang pria meninggal dan pergi ke gerbang surga di mana ia bertemu dengan Tuhan, "Aku sudah melihat buku kehidupanmu dan kamu akan masuk surga dengan satu syarat."

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran