Submitted by admin on Fri, 06/29/2018 - 17:22

Sebagai makhluk sosial, memiliki rasa humor merupakan suatu hal yang cukup penting dan berguna. Rasa humor berguna untuk mencairkan suasana yang kaku ketika berhadapan dengan orang baru. Selain itu, memiliki jiwa humoris yang tinggi juga bisa menghibur banyak orang di sekitar Anda. Namun, tidak semua orang memiliki sisi humor yang tinggi. Ketika mencoba menghibur dengan hal-hal lucu, tidak jarang menjadi terkesan kaku bahkan menyinggung perasaan. Lalu, adakah cara-cara untuk menaikkan rasa humor? Simak beberapa tip berikut untuk meningkatkan rasa humor dalam diri Anda.

Tip Ampuh untuk Meningkatkan Rasa Humor

1. Mengamati Lingkungan Sekitar

Melakukan pengamatan terhadap lingkungan sekitar bisa menjadi pembelajaran yang bagus untuk meningkatkan rasa humor. Coba lihat bagaimana teman-teman Anda yang humoris dalam bertutur kata dan bercanda. Anda bisa menggunakan itu sebagai referensi bagaimana cara memilih kata dan waktu yang tepat dalam berkelakar. Tidak harus dari teman, Anda bisa melihatnya juga dari situasi maupun kesempatan yang terjadi di sekitar Anda.

2. Belajar Cara Berkomunikasi

Salah satu yang paling penting untuk memiliki rasa humor yang tinggi adalah komunikasi verbal yang baik. Apabila Anda seorang yang pemalu, pastinya cukup sulit untuk bercanda di hadapan teman-teman. Anda bisa melatih cara berkomunikasi yang baik dengan menaikkan rasa percaya diri terlebih dahulu. Setelah itu, coba untuk mulai bercanda kepada orang-orang terdekat dahulu, seperti keluarga. Jika sudah terbiasa, Anda akan terlihat lebih natural dan spontan ketika mengeluarkan candaan yang jenaka dan menghibur.

3. Menggunakan Gerak Tubuh

Selain komunikasi verbal, Anda juga bisa membuat hal-hal lucu dengan gerak tubuh. Gerak tubuh yang unik dan menarik dapat menambah kelucuan dari bahan kelakar yang Anda ucapkan. Berkomunikasi sambil menggunakan gerak tubuh memang merupakan salah satu teknik komunikasi yang efektif. Cobalah untuk melakukan gerak tubuh yang tidak biasa namun unik pada saat bercanda, agar candaan Anda dapat terlihat lebih spontan, lucu, dan tidak kaku.

4. Mencari Inspirasi dari Film atau Buku

Mencari bahan-bahan humor juga bisa Anda dapatkan dengan menonton film atau membaca buku bertema komedi. Saat ini, sudah sangat banyak buku-buku yang berisi kutipan maupun cerita berbau komedi. Anda bisa mencoba mencari inspirasi dari tulisan-tulisan tersebut. Di mana menonton film-film komedi juga dapat membantu Anda dalam mempelajari cara komunikasi, seperti intonasi dan gerak tubuh.

5. Menggunakan Gaya Bahasa Hiperbola

Sebuah topik biasa yang membosankan bisa menjadi bahan tertawaan atau hiburan jika sedikit dibesar-besarkan. Menggunakan gaya hiperbola pada sebuah pembicaraan bisa meningkatkan rasa humor apabila dieksekusi dengan baik. Untuk ini, Anda harus mempunyai gaya bicara dan imajinasi yang kreatif untuk menjadikan suatu bahasan menjadi terlihat lucu dan menghibur. Namun berhati-hatilah, karena terkadang penggunaan bahasa yang dilebih-lebihkan justru membuat sebagian orang menjadi terganggu dan tidak nyaman.

Demikian lima tip yang dapat membantu untuk meningkatkan rasa humor. Semoga bermanfaat.

Diambil dari:
Nama situs : Job-like.com Magazine
Alamat situs : https://job-like.com/magazine/beberapa-tips-ampuh-untuk-meningkatkan-rasa-humor/
Judul asli artikel : Beberapa Tips Ampuh untuk Meningkatkan Rasa Humor
Penulis artikel : Kevin Sherman
Tanggal akses : 23 Mei 2017

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran