Submitted by Tim i-Humor on Thu, 07/04/2002 - 00:00

Seorang pengkhotbah memberikan khotbah panjang tentang keselamatan yang ditawarkan cuma-cuma. Ketika selesai berkhotbah, dia meminta diaken untuk menyodorkan kantong kolekte kepada umat.

Ada suara memprotes, "Sebentar pastor, tadi pastor menyatakan bahwa keselamatan itu cuma-cuma ... seperti air yang kita minum. Tapi sekarang kok ada acara persembahan segala!"

Pengkhotbah itu berpikir sejenak dan menjawab.
"Tentu ... keselamatan itu cuma-cuma seperti air ... tetapi orang masih harus membayar biaya pemasangan pipa bukan?"

"Lho???"

Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, (Efesus 2:8)

Sumber: Banyolan Anak Raja ke-2, p. 57.

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran