Submitted by admin on Thu, 03/19/2009 - 09:17

Dalam fisiologi, senyum adalah ekspresi wajah yang terjadi akibat bergeraknya atau timbulnya suatu gerakan di bibir atau kedua ujungnya, atau pula di sekitar mata. Kebanyakan orang senyum untuk menampilkan kebahagian dan rasa senang.

Senyum itu datang dari rasa kebahagian atau kesengajaan karena adanya sesuatu yang membuat dia senyum, Seseorang sendiri kalau senyum umumnya bertambah baik raut wajahnya atau menjadi lebih cantik ketimbang ketika dia biasa saja atau ketika dia marah.

Sedang, tawa adalah expresi suara (ditulis ha ha ha atau lol dan sebagainya), atau merupakan pencerminan keriangan atau kebahagiaan, atau dalam perasaan dari keceriaan dan tekanan (tawa dalam perasaan). Merupakan hasil dari (dalam aksi pisikologi) dari canda, mengelitik dan simultan lainnya. Tawa lebar dapat mengeluarkan air mata atau bahkan kesakitan yang sedang.

Tawa merupakan bagian dari kelakuan manusia normal hasil dari otak dan dapat menolong manusia dalam menjernihkan suasana dalam kehidupan sosial dan dapat mencerminkan emosi dalam percakapan.

Sumber: http://id.wikipedia.org/

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran