Submitted by Tim i-Humor on Wed, 06/03/1998 - 00:00

Pada suatu hari di sebuah desa di sebuah rumah terjadi sebuah dialog antara seorang ibu dengan anaknya yang sudah akil balik.

Ibu
:
Anakku, sudah beberapa hari ini saya perhatikan kamu tidak ada semangat kerja, lesu, dan selalu uring-uringan.
Anak
:
(Diam)
Ibu
:
Mengapa kamu tidak menjawab.
Anak
:
(Bisu)
Ibu
:
Mungkin ibu bisa bantu. Apa yang perlu ibu bantu.
Anak
:
(Jengkel tak bersuara)
Ibu
:
Apa yang kamu perlu. Kamu minta apa. Kamu minta tanah dan kebun?
Anak
:
Tidak (mulai buka suara)
Ibu
:
Atau kamu minta parabola yang terbaru?
Anak
:
Tidak.
Ibu
:
Jadi apa maumu. Kamu minta jalan-jalan ke Bali?
Anak
:
Tidak (Suaranya keras sekali dan mulai menampakkan kejengkelannya)
Ibu
:
(Hampir putus asa menanyai apa sebenarnya penyebab kekesalan anaknya.) Namun tetap tenang dan sabar serta terus berusaha memahami anak tercinta. Lalu terpikir olehnya sesuatu dan katanya, Kamu mau anu ? Kamu mau kawin?
Anak
:
Pertanyaan itulah yang kutunggu-tunggu dari tadi, Bu.
(dia pun melompat kegirangan karena hatinya telah dapat ditebak ibunya)
Ibu
:
(Bingung mau kasih sama siapa di antara 100 juta lebih wanita di Indonesia ini)

Sekian dan terima kasih sampai jumpa lagi.

 

Kiriman : "P. Bangun" <Putar_Bangun@>.

Tentang Kami

Situs yang berisi kumpulan humor-humor bersih dan Kristen yang tidak mengandung unsur-unsur SARA dan pornografi.
Selengkapnya

Berlangganan
i-Humor SABDA

Dapatkan humor-humor segar untuk menemani hari-hari Anda.

Kontak Kami | Buku Tamu | E-Mail: webmaster(at)sabda.org
Disclaimer | i-Humor © 2003-2019
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran